Pengambilan Keputusan Berbasis Nilai Kebajikan
Pertimbangan Etika dan Moral dalam Kepemimpinan Sekolah: Sebuah Analisis Wawancara" "Dalam era global saat ini, pengambilan keputusan sangat penting dalam setiap bidang kehidupan, termasuk dalam dunia pendidikan. Sebagai calon guru penggerak harus memahami bagaimana pengambilan keputusan yang berbasis nilai kebajikan dapat mempengaruhi kualitas pembelajaran dan pengembangan siswa.Untuk menambah wawasan dan memahami bagaimana pengambilan keputusan yang berbasis nilai kebajikan diterapkan dalam dunia pendidikan, saya melakukan wawancara dengan tiga pimpinan sekolah yang berbeda. Suster Maria Goreti Lopa sebagai Kepala Sekolah dari tempat saya bekerja, Bapak Elias Cima sebagai Pimpinan Sekolah Tinggi Pembangunan Masyarakat, dan Suster Paulina, sebagai Pimpinan Sekolah Dasar Santa Ursula Ende. Dalam wawancara Suster Maria Goreti Lopa membagikan pengalamannya mengidentifikasi dan mengatasi kasus-yang berhubungan dengan dilema etika dan bujukan moral. Men